12 Jenis Pisang Komersial

SHARE:



12 Jenis Pisang Komersial - Saat ini tercatat lebih dari 200 kultivar pisang tumbuh di belahan bumi Asia tropis, Afrika, Australia, dan pulau-pulau sekitarnya. Namun, tidak banyak dari kultivar ini yang dikembangkan menjadi mata dagangan menguntungkan. Bahkan ada yang di satu negara menjadi pisang komersial utama, namun di negara lain malah kurang disukai.

Kultivar pisang ternyata sangat menentukan harga dan selera pasar, baik lokal maupun internasional. Tidak heran bila sebuah pisang memiliki harga yang berbeda-beda di setiap daerah, terkadang harga yang tinggi juga bukan jaminan untuk keunggulan rasanya. Uniknya, ada pisang yang sangat laku di pasaran dunia seperti cavedish, tapi malah kurang disukai konsumen di Indonesia. Demikian pula pisang ambon lumut, Pisang yang mirip chiquita, 'raja' pisang yang sangat terkenal dari Columbia ini banyak dikonsumsi lokal.

Buah yang mengandung 22,2% Karbohidrat ini selain dimakan segar juga bisa diolah menjadi makanan kecil seperti keripik, kue, koktail, salad, atau pie. Jenis-jenis pisang olahan ini disebut plantain. Berikut jenis-jenis pisang berkualitas di dunia.

Pisang Ambon Kuning

12 Jenis Pisang Komersial
Dibandingkan dengan pisang ambon kuning lainnya, pisang ambon kuning ini memiliki ukuran yang lebih besar. Bentuk buahnya melengkung dengan pangkal bulat. Kulit buahnya tidak terlalu tebal dan warnanya kuning muda saat matang. Daging buahnya yang matang berwarna kuning putih kemerah-merahan dengan rasa yang manis, pulen, dan harum aromanya. Dalam satu tanda biasanya terdapat 6-9 sisir atau sekitar 129 buah.

Pisang Ambon Lumut

Pisang ini cukup luas daerah penanamannya. Di Malaysia pisang ini di sebut pisang bungulan dan kluaihom khieo di Thailand. Meski sudah matang, kulit buahnya tetap berwarna hijau dan menjadi agak kekuningan dengan bercak-bercak cokelat bila sudah sangat matang. Kulit buah ini lebih tebal daripada ambon kuning. Warna daging buahnya kuning agak putih. Rasanya lebih manis dengan aroma kuat. Jumlah sisir pertandan sekitar 7 - 12 sisir dengan berat tandan rata-rata 15 - 18 kg dan setiap sisir berisi 20 buah. Pisang Ambon Lumut ini dipetik pada umur 157 hari setelah berbunga.

Pisang Ambon Putih

Pisang ini juga dikenal di Filipina dengan nama pisang ambon, sementara di Malaysia disebut pisang embun dan kluai hom dok mai di Thailand. Ukuran buanya lebih besar daripada ambon lumut. Kulit buahnya yang matang berwarna kuning keputih-putihan dengan daging buah berwarna putih kekuningan. Rasa daging buahnya manis sedikit masam dengan aroma harum. Di samping sebagai buah meja, pisang ambon putih juga diberikan sebagai makanan pemula untuk bayi.

Satu tandan berisi 10 - 14 sisir. beratnya 15 - 25 kg. Setiap sisir berisi 14 - 24 buah. Ambon putih dipanen 163 hari setelah berbunga. Suhu penyimpanan optimum 14 C. Daya simpannya 14 - 17 hari.

Pisang Barangan

Di Malaysia, pisang ini disebut pisang berangan. Orang Filipina menyebutnya pisang lakatan dan termasuk pisang dengan harga tinggi di negara-negara tersebut. Bahkan pisang Barangan tergolong paling mahal di Filipina. Di Indonesia, pisang Barangan ini umumnya berasal dari Sumatera Utara dan sedikit Sulawesi Utara. Masyarakat Sulawesi Utara lebih mengenalnya dengna sebutan pisang gapi. Buah ini populer sebagai buah meja.

Ukuran buah lebih kecil dibandingkan pisang ambon. Warna kulit buahnya kuning kemerah-merahan. Warna daging buah orange, rasanya enak dan aromanya harum. Dalam satu tandan biasanya terdapat 5 - 12 sisir dengan berat 12 - 20 kg dan setiap sisir terdiri dari 12 - 20 buah. pisang ini di petik 150 hari setelah berbunga. Suhu penyimpanan 13 C dengan daya simpan 28 hari.

Pisang Giant Cavendish

Inilah komoditas ekspir utama Filipina. Beberapa negara ASEAN juga mencoba mengembangkan pisang ini untuk ekspor, namun belum sesukses Filipina. Ukuran buah Cavendish termasuk besar dengna kulit yang tebal. Panjangnya 15 - 22 cm dan berdiameter 3,5 - 4 cm. saat matang, kulitnya berwarna kuning cerah. Daging buahnya lembut dengan rasa yang manis dan aroma harum. Dalam satu tandan terdapat 14 -20 sisir yang setiap sisirnya berisi 16 - 20 buah. Suhu penyimpanan optimum 13 C. pisang ini tahan disimpan selama 21 - 28 hari.

Kluai Hong Thong

Kultivar ini harganya paling tinggi di Thailand. Varietasnya termasuk kelompok Gros Michel dengan ukuran sedang sampai besar. Kluai hom thong mirip giant cavendish, tetapi tandannya lebih kecil dan pelepahnya berwarna pink pucat. Kulit buah tebal dan berwarna kuning menarik saat matang. Teksturnya halus, terasa manis dan beraroma harum. Panjang buah 15 - 22 cm dengan diameter 3,55 - 5 cm. Dalam satu tandan hanya berisi 4 - 6 sisir yang beratnya 10 - 12 kg. Setiap sisir berisi 12 - 16 buah.

Pisang Kepok

Di malaysia, pisang kepok disebut pisang nipah, sedangkan di Thailand pisang platain ini disebut kluai hin. Di Filipina pisang yang disebut saba ini termasuk pisang komersial paling penting. Ada dua jenis kepok yang terkenal, yaitu kepok putih dan kepok kuning. Keduanya berbeda warna daging buahnya. Kulit buahnya sangat tebal dan berwarna kuning bila matang. Rasa pisang kepok kuning lebih enak dibandingkan kepok putih, karenanya lebih disukai. Pisang ini tidak memiliki aroma harum. Satu tandan berisi 10 - 16 sisir dengan berat 14 - 22 kg dan setiap sisir terdapat 20 buah. Pisang kepok dipanen pada umur 167 hari setelah berbunga. Suhu penyimpanan optimum 10 C. Buah ini tahan disimpan selama 35 hari.

Pisang Mas

Pisang ini paling penting di Malaysia. Di Filipina, pisang mas disebut pisang emas sedangkan di Thailand disebut kluai khai. Ukuran buah kecil-kecil. Panjang 8 - 12 cm dan diameter 3 - 4 cm. Kulit buahnya tipis dan saat matang berwarna kuning menarik. Daging buahnya lunak dengan rasa sangat manis dan aromanya harum. Dalam satu tandan terdapat 5 - 9 sisir yang beratnya 8 - 12 kg. Setiap sisir berisi 14 - 18 buah. Suhu penyimpanan optimum 14 C dengan periode simpan 10 hari.

Pisang Nangka

Pisang ini termasuk pisang plantain penting di Indonesia dan juga populer di Malaysia. Ukurannya agak panjang, sekitar 15 cm. Kulit buahnya tebal dan tetap berwarna hijau meski sudah matang dan menjadi agak kekuningan bila terlalu matang. Daging buahnya berwarna kuning kemerahan. Raja buahnya manis masam dengan aroma harum. Dalam satu tandan bisa terdapat 7 - 8 sisir yang beratnya 12 - 14 kg dan tiap sisir berisi 14 - 24 buah. Pisang nangka dipanen saat umurnya 137 hari setelah berbunga.

Pisang Raja

Harga pisang ini paling tinggi di Indonesia karena penanamannya terbatas di Pulau Jawa. Di sini ia bisa di konsumsi segar, namun di Malaysia termasuk pisang olahan yang penting. Sementara itu di Filipina pisang yang disebut pisang radja ini selain dikonsumsi segar juga diolah.

Umumnya buah pisang raja bentuknya melengkung. Kulit buahnya tebal dan kasar, warnanya menjadi kuning agak orenge saat matang dengan bintik-bintik hitam. Daging buah berwarna kuning kemerahan tanpa biji dengan raja legit, manis dan beraroma harum. Dalam satu tandan terdapat 6 - 9 sisir yang beratnya 12 - 16 kg. Tiap sisir berisi 14 - 16 buah.

Pisang Raja Sereh

Pisang ini termasuk populer dan luat penanamannya di Indonesia, Malaysia, dan Filipina. Di malaysia pisang ini disebut pisang rastali, sementara di Filipina disebut pisang latundan. Ukuran buahnya kecil dengan panjang sekitar 10 - 15 cm dan diameter 3 - 4 cm. Kulitnya tipis dan waktu matang berwarna kuning kecokelatan dengan bintik-bintik cokelat kehitaman. Daging buah putih dengan rasa manis khas dan aroma harum. Dalam satu tandan terdapat 5 - 6 sisir yang beratnya 10 - 14 kg. Setiap sisir terdiri dari 12 - 16 buah. Dipanen 149 hari setelah berbunga. Penyimpanan optimum pada suhu 14 C selama 14 - 17 hari.

Pisang Tanduk

Sebutan pisang ini sama seperti di Malaysia. Di Filipina, pisang tanduk dinamai tindok, sedangkan di Thailand disebut kluai nga chang. Pisang ini termasuk sumber pangan penting bagi masyarakat India utara, timur dan tengah, Afrika, serta Amerika Tengah. Tidak sebagaimana di Indonesia, terutama di Pulau Jawa, Di Malaysia pisang tanduk lebih terbatas pasarnya, sedangkan di Filipina dan Thailand pisang ini agak jarang.

Baca Juga : Ketahui 10 Manfaat Buah Pisang Untuk Ibu Hamil

Panjang pisang tanduk 25 - 35 cm dan diameternya 6 - 6,5 cm. Jadi ukurannya termasuk paling besar di antara pisang-pisang komersial. Kulit buanya terbal dengan warna kuning kemerahan dan bintik-bintik hitam. Daging buahnya yang matang berwarna putih kemerahan. Pisang Tanduk termasuk plantain, jadi harus di masak terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. Setelah dimasak rasanya menjadi manis dan enak. Dalam satu tandan hanya terdapat 3 sisir yang beratnya 7 - 10 kg dan setiap sisir terdiri dari 10 - 15 buah. Pisang tanduk dipanen 151 hari setelah berbunga.

Penulis: Ria. A

COMMENTS

BLOGGER: 5
Loading...
Nama

A Great Big World Adele Advan Alergi Anak Android Anti Karat Aplikasi Android Ardiles Ardiles Metro Artis Asuransi Avenged Sevenfold Avril Lavigne Bali Band Terbaik Batu Berita Berita Tekno Bisnis BlackBerry Booking Hotel Bruno Mars Budidaya Calum Scott Careless Whisper Carly Rae Jepsen Cencer Charlie Puth Christina Perri Coldplay Daftar Harga Demi Lovato Desain Desain Interior Diabetes Diet Dream Theater Ed Sheeran Emily Browning Entertaiment Fashion Film Film Sniper Film Terbaik Film Terbaik 2017 Finansial Fun. Game Game Android Game Berhadiah Game Interaktif Gaya Hidup Gigi Green Day Guitar Akustik Guns N' Roses Hamil Hardwell Harga Healthy Hoobastank Hosting Hotel Bali Hubungan Ibu Hamil Imagine Dragons Inspirasi Isyana Sarasvati James Bay Jantung Jasa Pembuatan Website Jason Mraz Jazz Jerawat Jessie J John Legend Jual Rumah Juice Newton Justin Bieber Kanker Kansas Karir Kecantikan Keluarga Kesehatan Kesehatan Anak Keuangan Kunir Lady Gaga Lagu Lagu Romantis Lagu Terbaik Lagu Terbaru Lagu Terbaru 2017 Lagu Terpopuler Lana Del Rey Lirik Louncher Magelang Magic! Makanan Makanan Sehat Malang Manfaat Buah Maroon 5 Meghan Trainor Mesin Antrian Metallica Michael Bublé Michael Heart Minuman Mito Mitos Mobil Motivasi Mr Big Music Musik Nate Ruess Nike Obesitas Oh Honey Olahraga One Directione Paramore Passenger Pendidikan Pengembangan Diri Penginapan Penginapan 100rb-an Penginapan Murah Penuaan Perjalanan Pernikahan Pesan Hotel Pink Protein Queen Review Rexco Rod Stewart Rudimental Rumah Sam Smith Samsung Scorpions Selena Gomez Sepatu Sepatu Ardiles Sepatu Basket Smartphone Sony Suicide Squad OST Susu Kambing Tanaman Hias Taylor Swift TBC Teknologi Terjemahan The Overtunes Tips Tips Hubungan Tips Kesehatan Tips Teknologi Tips Wisata Toko Online Troubleshoting Tutorial Blog TV LED TV LED Murah Wanita WD-40 vs Rexco 50 Website Website Murah Wisata Wiz Khalifa Xiaomi Yoav
false
ltr
item
Heqris Workspace: 12 Jenis Pisang Komersial
12 Jenis Pisang Komersial
12 Jenis Pisang Komersial - Saat ini tercatat lebih dari 200 kultivar pisang tumbuh di belahan bumi Asia tropis, Afrika, Australia, dan pulau-pulau sekitarnya. Namun, tidak banyak dari kultivar ini yang dikembangkan menjadi mata dagangan menguntungkan. Bahkan ada yang di satu negara menjadi pisang komersial utama, namun di negara lain malah kurang disukai.
https://4.bp.blogspot.com/-NxSSc1D0-NU/VTEcUObxwEI/AAAAAAAAPNU/AH_JaLRh8Mg/s1600/pisang%2Bkomersial.jpg
https://4.bp.blogspot.com/-NxSSc1D0-NU/VTEcUObxwEI/AAAAAAAAPNU/AH_JaLRh8Mg/s72-c/pisang%2Bkomersial.jpg
Heqris Workspace
https://www.heqris.com/2011/09/12-jenis-pisang-komersial.html
https://www.heqris.com/
https://www.heqris.com/
https://www.heqris.com/2011/09/12-jenis-pisang-komersial.html
true
8507191404690170390
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy