Pengetahuan & Pengertian Tentang Jamur Kulit

SHARE:



Kulit akan selalu berhadapan dengan masalah kulit, seperti halnya jamur atau dermatomikosis. Penyakit ini banyak diderita penduduk Negara tropis, termasuk di Indonesia. Kebanyakan kasus yang di jumpai akibat jamur adalah kurap, panu dan kandidosis kulit dan kuku.

Di alam ini terdapat kurang lebih 10.000 jenis jamur. Namun hanya 20 jenis saja yang menyebabkan penyakit jamur kulit. Karena jamur ini termasuk tumbuhan yang tidak mempunyai hijau daun, maka dapat hidup secara saprofit (numpang hidup) atau parasit (numpang makan). Namun kedua cara hidupnya ini merugikan organisme hidup lain yang ditumpangi, tak terkecuali manusia. Bahkan golongan jamur yang bersifat oportunistik yang tidak menimbulkan penyakit, bisa juga menimbulkan penyakit apabila ada faktor-faktor tertentu. Namun jamur golongan ini jumlahnya tidak banyak, yakni 12 jenis. Kenyataan dari hasil penelitian menunjukkan prevalensi penyakit jamur pada binatang meningkat seiring bertambah padatnya populasi binatang tersebut.

Terdapat Dua Jenis Cara Penularan Jamur Kulit

Pengetahuan & Pengertian Tentang Jamur Kulit
Pertama, kontak langsung dengan kulit dan rambut yang mengandung jamur baik dari manusia maupun binatang. Sedang yang kedua adalah tidak langsung, ini dapat melalui tanaman, kayu yang dihinggapi jamur, air dan melalui barang-barang atau alat-alat pakaian dan lainnya yang mengandung jamur. Jamur ada di sekeliling kehidupan manusia oleh sebab itu kulit gampang terkena jamur semisal panu.

Penyebabnya pun mudah, sebab bagian terkecil dari jamur yang disebut spora mudah terbawa oleh udara. Nah, bila spora ini hinggap pada pakaian atau kulit orang yang sehat dan di tempat ini lingkungannya menunjang maka ia akan berkembang. Selanjutnya, pada tempat yang baru ini spora berkembang menjadi benang jamur (hifa), kebetulan sekali kalau tempat yang baru ini kulit terinfeksi maka timbullah penyakit. Penularan pun terjadi, bila terjadi kontak kulit.

Apabila terjadinya pengembangbiakan di kepala (kurap kepala) akan nampak gejala seperti pitak dengan bercak abu-abu dan bersisik menyerupai sarang lebah dan melekat kuat di kulit kepala. Sedang rambut yang terkena infeksi, akan patah dan yang tertinggal adalah ujung rambut yang penuh spora. Kurap kepala ini akibat jamur microsporum sp dan trichophyton sp. Sedang kurap pada badan/lipatan paha, akan menyebabkan bercak merah bersisik yang pada tepinya ada bintil-bintil. Penyebabnya adalah trichophyton sp, apabila terdapat di badan. Sedangkan di lipatan paha penyebabnya adalah epidermohyton sp.

Panu, bisa ditandai dengan bercak putih atau abu-abu atau kemerah-merahan. Besarnya dapat sebesar jarum pentul sampai seluas badan. Penyebabnya pityrosporum orbicularae yang hidup saprofit pada kulit yang normal. Pada kandidosis kuku (tinea unguium), penyebabnya juga trichophyton sp, dimana gejalanya menjadikan kuku tebal, mengeras dan berlekuk-lekuk, kadang-kadang berwarna kecoklatan. Sedang kandidosis kulit, gejalanya berupa bercak kemerahan, basah bersisik disertai bintil-bintil merah sebagai satelit yang melingkari kercak sersebut. Penyebabnya adalah candida albicans.

Untuk membantu diagnosis, tempat yang terkena dikerok atau ditempeli pita vinil sehingga sisiknya terambil. Kemudian sisik ini diperiksa dengan larutan KOH 20%, selanjutnya di bawah mikroskop akan terlihat spora dan hifa dari jamur itu. Sedang untuk mengetahui jenis jamur penyebab, hal ini dapat dilakukan pada biakan yang mengambil langsung dari sisik-sisik jamur itu, sebab dengan mengetahui jamur penyebab, dapat pula diketahui penyebaran penyakit.

Ada 3 macam obat jamur yang biasa dipakai. Yang ditelan pada penyembuhan kurap digunakan griseofulvin dan nistatin untuk kandidosis. Sedang yang disuntikkan dapat digunakan amfoterisin B, ini untuk jamur yang menyerang organ dalam tubuh. Sedangkan yang untuk dioleskan dapat berupa bedak bedak sepertii asam undesilihat, cairan seperti larutan gentian violet untuk kandidosis dan salep whitfield yang berisi asam benzoate dan asam salisilat.

Namun demikian yang penting adalah menghindari sumber penularan seperti pada anjing, kucing, kuda dan lain-lain. Selain itu hindarilah pemakaian handuk, seprei, atau pakaian dari orang lain, tanpa mencuci terlebih dahulu dari air panas. Selain itu perbaikan gizi. Hindari kegemukan, sebab keringat yang berlebihan merupakan sebab keringat yang berlebihan merupakan tempat hidup yang subur bagi jamur.

Penulis: Dr. Kuswadji

COMMENTS

BLOGGER: 3
Loading...
Nama

A Great Big World Adele Advan Alergi Anak Android Anti Karat Aplikasi Android Ardiles Ardiles Metro Artis Asuransi Avenged Sevenfold Avril Lavigne Bali Band Terbaik Batu Berita Berita Tekno Bisnis BlackBerry Booking Hotel Bruno Mars Budidaya Calum Scott Careless Whisper Carly Rae Jepsen Cencer Charlie Puth Christina Perri Coldplay Daftar Harga Demi Lovato Desain Desain Interior Diabetes Diet Dream Theater Ed Sheeran Emily Browning Entertaiment Fashion Film Film Sniper Film Terbaik Film Terbaik 2017 Finansial Fun. Game Game Android Game Berhadiah Game Interaktif Gaya Hidup Gigi Green Day Guitar Akustik Guns N' Roses Hamil Hardwell Harga Healthy Hoobastank Hosting Hotel Bali Hubungan Ibu Hamil Imagine Dragons Inspirasi Isyana Sarasvati James Bay Jantung Jasa Pembuatan Website Jason Mraz Jazz Jerawat Jessie J John Legend Jual Rumah Juice Newton Justin Bieber Kanker Kansas Karir Kecantikan Keluarga Kesehatan Kesehatan Anak Keuangan Kunir Lady Gaga Lagu Lagu Romantis Lagu Terbaik Lagu Terbaru Lagu Terbaru 2017 Lagu Terpopuler Lana Del Rey Lirik Louncher Magelang Magic! Makanan Makanan Sehat Malang Manfaat Buah Maroon 5 Meghan Trainor Mesin Antrian Metallica Michael Bublé Michael Heart Minuman Mito Mitos Mobil Motivasi Mr Big Music Musik Nate Ruess Nike Obesitas Oh Honey Olahraga One Directione Paramore Passenger Pendidikan Pengembangan Diri Penginapan Penginapan 100rb-an Penginapan Murah Penuaan Perjalanan Pernikahan Pesan Hotel Pink Protein Queen Review Rexco Rod Stewart Rudimental Rumah Sam Smith Samsung Scorpions Selena Gomez Sepatu Sepatu Ardiles Sepatu Basket Smartphone Sony Suicide Squad OST Susu Kambing Tanaman Hias Taylor Swift TBC Teknologi Terjemahan The Overtunes Tips Tips Hubungan Tips Kesehatan Tips Teknologi Tips Wisata Toko Online Troubleshoting Tutorial Blog TV LED TV LED Murah Wanita WD-40 vs Rexco 50 Website Website Murah Wisata Wiz Khalifa Xiaomi Yoav
false
ltr
item
Heqris Workspace: Pengetahuan & Pengertian Tentang Jamur Kulit
Pengetahuan & Pengertian Tentang Jamur Kulit
Pengetahuan & Pengertian Tentang Jamur Kulit - Kulit akan selalu berhadapan dengan masalah kulit, seperti halnya jamur atau dermatomikosis. Penyakit ini banyak diderita penduduk Negara tropis, termasuk di Indonesia. Kebanyakan kasus yang di jumpai akibat jamur adalah kurap, panu dan kandidosis kulit dan kuku. Di alam ini terdapat kurang lebih 10.000 jenis jamur. Namun hanya 20 jenis saja yang menyebabkan penyakit jamur kulit. Karena jamur ini termasuk tumbuhan yang tidak mempunyai hijau daun, maka dapat hidup secara saprofit (numpang hidup) atau parasit (numpang makan). Namun kedua cara hidupnya ini merugikan organisme hidup lain yang ditumpangi, tak terkecuali manusia. Bahkan golongan jamur yang bersifat oportunistik yang tidak menimbulkan penyakit, bisa juga menimbulkan penyakit apabila ada faktor-faktor tertentu. Namun jamur golongan ini jumlahnya tidak banyak, yakni 12 jenis. Kenyataan dari hasil penelitian menunjukkan prevalensi penyakit jamur pada binatang meningkat seiring bertambah padatnya populasi binatang tersebut.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiFTjOn9iFBNXpmaeDjxpZjMSxs7-WeSDs518w7jlVZPFjkBY4jLLYItBD2khIqgx_YmTB6yK35Sd-Blt_UpSTTpCJ6mb7pf1LR2UZUS5aZoS0ZeF2pa5iryfBjLtQl1XzKdnNhXbqzhFSQ/s1600/woman.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiFTjOn9iFBNXpmaeDjxpZjMSxs7-WeSDs518w7jlVZPFjkBY4jLLYItBD2khIqgx_YmTB6yK35Sd-Blt_UpSTTpCJ6mb7pf1LR2UZUS5aZoS0ZeF2pa5iryfBjLtQl1XzKdnNhXbqzhFSQ/s72-c/woman.jpg
Heqris Workspace
https://www.heqris.com/2011/01/pengetahuan-pengertian-tentang-jamur.html
https://www.heqris.com/
https://www.heqris.com/
https://www.heqris.com/2011/01/pengetahuan-pengertian-tentang-jamur.html
true
8507191404690170390
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy